Tuesday, July 28, 2009

Elang Perut-karat


Sumber foto: Joe Pan @www.birdforum.net

Nama Latin : Hieraaetus kienerii (Geoggroy Saint Hilaire, 1835)
Nama Inggris : Rufous-bellied Eagle

Deskripsi:
Berukuran agak kecil (50 cm). Berwarna coklat kemerahan, hitam, dan putih, dengan jambul pendek. Dewasa: mahkota, pipi, dan tubuh bagian bawah kehitaman; ekor coklat dengan garis hitam tebal dan ujung putih. Dagu, tenggorokan, dan dada putih bercoret hitam; sisi tubuh, perut, paha, dan bagian bawah ekor coklat kemerahan dengan coretan hitam perut. Pada waktu terbang terlihat bercak bulat yang pucat pada pangkal bulu primer. Remaja: tubuh bagian atas coklat kehitaman dengan bercak kehitaman pada mata. Alis dan tubuh bagian bawah keputih-putihan.
Iris merah, paruh kehitaman, sera dan kaki kuning.

Suara :
Pekikan tinggi “cirrep”, didahului dengan nada-nada awal yang tinggi. Juga teriakan tinggi “kliu”.

Penyebaran global :
India selatan, Himalay, Asia tenggara, Filipina, Sulawesi, dan Sunda Besar.

Penyebaran lokal :
Penghuni yang tidak umum pada kawasan hutan sampai ketinggian 1500 m di Sunda Besar.

Kebiasaan :
Mendiami kawasan hutan di pinggir hutan, terlihat berputar-putar atau meluncur rendah di atas pohon. Terbang mengitari teretori, menyerang secara cepat mangsa di permukaan tanah atau di tajuk pohon, mirip dengan Peregrine Falcon.

Makanan:
Memakan burung termasuk ayam hutan dan merpati. Juga memakan mamalia anatara lain tupai.

Perkembangbiakan:
Musim berbiak Desember-Maret di Asia Selatan. Sarang berukuran besar dibangun oleh sepasang induk di tajuk tertinggi pohon pada hutan yang lebat. Telur 1 butir yang dierami secara bergantian oleh induknya, sangat agresif dalam mempertahankan sarang ketika ada pengganggu.

No comments:

Post a Comment